Minggu, 25 Desember 2011

Di Antara Kebahagiaan, Cinta Dan Perselingkuhan :by Kahitna dkk



Judul : Di Antara Kebahagiaan, Cinta, dan Perselingkuhan - 25 Cerpen Kahitna

Pengarang : Kahitna dan kawan-kawan

Penerbit : Gramedia Pustaka Utama

Jumlah Halaman : 173 halaman

Kategori : Fiksi Indonesia
"Aku mencintaimu dengan sederhana, seperti matahari kepada siang, seperti bulan kepada malam... terus berulang tak lelah menjalin setia." (Yovie Widianto)
Sinopsis

Menandai 25 tahun perjalanan musikalnya, buku kumpulan cerpen ini berisi cerpen-cerpen yang ditulis personil Kahitna dan sahabat-sahabat Kahitna. Keseluruhan cerpen di buku ini mengambil judul sekaligus terinspirasi dari lagu-lagu Kahitna. Membaca masing-masing cerita pendek di buku ini, kita akan memahami mengapa Kahitna bisa bertahan begitu lama di hati para penggemarnya. Jawabannya tentu ada pada cinta. Kahitna selalu memiliki cara yang menyentuh dan universal untuk menyampaikan rasa cinta mereka pada penggemarnya.

Rating 
dari saya untuk 25 tahun perjalanan musikal Kahitna

Review


Kumpulan cerita pendek ini dibuat untuk menandai 25 tahun perjalanan musikal Kahitna. Sesuai dengan angka 25 tahun perjalanan Kahitna maka ada 25 cerita pendek di buku ini. Penulisnya? Dari personil Kahitna sendiri ada trio vokalnya (Hedi, Carlo, dan Mario) yang ikut menyumbangkan tulisan ditambah banyak nama lainnya. Sebagian tak asing di telinga masyarakat.

Namanya juga sebagai penanda perjalanan musikal, maka di buku ini judul-judul cerita yang ada merupakan judul lagu Kahitna. Siapa coba yang tak kenal lagu Aku Dirimu Dirinya, atau Cantik, atau Andai Dia Tahu, atau Tak Sebebas Merpati, yang setiap mendengar lagu tersebut dijamin perasaan menjadi klepek-klepek, melayang-layang, berharap mengalami perasaan yang sama dengan isi lagu tersebut.

Dari 25 cerita yang ada, Takkan Terganti, yang menceritakan sesosok ibu yang berjuang untuk masa depan anaknya, paling mendapat tempat dihati saya. Cerita tersebut seperti menjelaskan secara mendalam lirik-lirik lagu tersebut.

meski waktu datang dan berlalu sampai kau tiada bertahan
semua tak 'kan mampu mengubahku
hanyalah kau yang ada direlungku
 hanyalah dirimu mampu membuatku jatuh dan mencinta
kau bukan hanya sekedar indah
 kau tak akan terganti

Ada juga Andai Dia Tahu, yang berkisah tentang perasaan terpendam sosok "aku" terhadap May, teman satu sekolahnya.  Membaca cerita tersebut mau tidak mau pikiran saya melayang pada video klip tersebut. Maudy Koesnady dengan rambut kepang duanya menjadi murid baru di sebuah SMA, sesosok remaja laki-laki yang diam-diam mengaguminya bersama dengan banyak teman sekolah lainnya, sepeda kumbang khas tempo doeloe, ikut melengkapi video hitam putih tersebut.

 bilakah dia tahu
apa yang tlah terjadi
semenjak hari itu
 hati ini miliknya

Permaisuriku juga termasuk cerita yang saya gemari.  Tidak ada video klip atau potongan lagu yang wara-wiri saat saya membaca cerita ini. Maklum saya juga belum seberapa ngeh dengan lagu Kahitna yang ini. Hanya ada satu cerita manis tentang persahabatan cewek dan cowok yang berubah menjadi cinta.
 waktu kugenggam tangannya
serasa hati digoda
 kucoba tanya sendiri
engkaulah permaisuriku

Cantik akan mengajak kita kembali menelaah arti sesungguhnya dari kata tersebut. Cantik itu bukanlah sekedar berparas ayu, dikagumi banyak orang khususnya lawan jenis, wajahnya sering menghiasi layar televisi dan billboard di pinggir jalan. Wajah pucat penderita Leukemia juga termasuk kategori cantik walau dalam versi beberapa orang. Setidaknya itulah yang ingin disampaikan oleh Kresno.

 ada hati yang termanis dan penuh cinta
 tentu saja 'kan kubalas seisi jiwa
tiada lagi tiada lagi yang ganggu kita
 ini kesungguhan sungguh aku sayang kamu
 Lantas, bagaimana dengan Mantan Terindah? Masihkah kita mengingatnya? Mantan terindah adalah sesosok cerita dari masa lalu yang meskipun raganya tak lagi bersama tapi kenangan tentangnya masih tetap setia menghantui setiap langkah kita, kata Yoga.
 mau dikatakan apa lagi 
kita tak akan pernah satu 
engkau disana, aku disini
mesti hatiku memilihmu
 andai aku bisa
 ingin aku memelukmu lagi
 di hati ini hanya engkau mantan terindah
 yang selalu kurindukan

Membaca kumpulan cerita pendek ini seperti membaca pesan cinta yang Kahitna tuangkan dalam setiap lirik-lirik lagu mereka. Dalam, penuh makna, dan bukan sekedar cerita. Setiap lagu memiliki kisahnya sendiri. Dan diantara ke duapuluh lima lagu tersebut pasti ada yang menjadi soundtrack perjalanan hidup kita yang sulit untuk dilupakan. Cerita Kahitna. Cerita Cinta.


Banyak senyum saya tebar hanya karena alasan sentimentil. Ada beberapa judul lagu yang menjadi theme song saya dan cerita yang disampaikan di buku ini cukup pas dengan penggambaran saya akan lagu tersebut. Meskipun sebenarnya cerita-cerita pendek di buku ini cukup biasa saja alur dan isi ceritanya.


Lantas, lagu yang mana yang menjadi cerita Anda???


Oh... sedikit tentang Kahitna... saya yakin... tak ada yang perlu dijelaskan tentang band satu ini...

3 komentar:

  1. baca reviewnya sambil dengerin lagu Kahitna :D
    tampilan blognya maniiss..
    salam kenal

    BalasHapus
  2. @mbak nannia : nulis reviewnya juga sambil dengerin lagunya Kahitna mbak... :)

    makasih mbak... salam kenal yah...

    BalasHapus
  3. Bacanya tuh sambil dengerin lagu
    Pas dah jadinya

    BalasHapus

Kamu datang. Kamu baca. Kamu komentar. Iya kan? :)

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...