gambar nyolong dari blognya Koordinator Umum BBI tanpa izin :p |
THANKS BEBI untuk...
Kemerdekaan berbagi cerita apa saja tentang buku
Keleluasaan memilih genre buku sesuai keinginan
Kesenangan berbagi info buku murah dan buku gratisan
Kenangan manis setiap selesai kopi darat
Kebahagiaan mengenal para bookloversdari berbagai asal dan latar belakang
Kesempatan berbagi buku dengan mereka yang membutuhkannya
(dan banyak lagi yang terlalu panjang untuk disebutkan satu per satu...)
Terima kasih untuk...
Setiap waktu untuk memikirkan bacaan sesuai tema baca bareng bulanan
Setiap waktu untuk memilah-milah buku impian yang ingin masuk dalam Wishlist Wednesday
Setiap waktu untuk mencari sosok yang pantas untuk masuk dalam Character Thursday
Setiap waktu untuk menulis kutipan yang tepat untuk Weekend Quotes
Terima kasih karena telah mengajarkan kami untuk...
Tidak memandang sepele pada pria yang menyukai genre roman
Tidak memandang sebelah mata pada mereka yang tertarik membaca buku dengan sampul dan cerita erotis
Tidak menganggap remeh pada remaja yang menyukai karya para penulis yang 'tak sesuai' usianya
Tidak menganggap tua pembaca muda yang lebih nyaman dengan penulis klasik
Tidak mencela pembaca yang bahagia dengan buku yang dianggap banyak orang sebagai buku kacrut atau buku sampah
Terima kasih telah mengajarkan kami untuk tidak menilai seorang pembaca hanya dari buku yang dibacanya
Dear Bebi...
Selamat atas bertambahnya usiamu yang kedua
Dan biarkan kami merayakan hari istimewamu dengan berbagai giveaway, close up interview, dan BBI berbagi
Tapi bila Bebi menganggap itu semua masih belum cukup
Berikan kami berbagai buntelan favorit
Satu buntelan per orang sudah mencukupi
Dear Bebi...Happy 2nd Birthday...Semoga dunia perbukuan di Indonesia semakin semarak karena kehadiranmu...
pic taken from here |
kakak-yang-ingat-ultahmu-tapi-lupa-mengucapkannya
PS:
Postingan dalam rangka ulang tahun BBI yang ke 2
yang jatuh pada 13 April 2013
namun karena satu dua maka baru bisa terposting hari ini
Ada banyak cerita di hari istimewa tersebut
silahkan klik link dibawah ini untuk segala cerita tersebut
http://www.inlinkz.com/wpview.php?id=262507.
Puisi diatas diambil dan disesuaikan isinya dari puisi "Doa Para Lajang"
dari blognya Suzannita disini
Puisi diatas diambil dan disesuaikan isinya dari puisi "Doa Para Lajang"
dari blognya Suzannita disini
hiks...terharu :')
BalasHapusMakasi Bebi, sudah mempertemukanku dengan makhluk2 awesome di BBI
keren, nih... :'(
BalasHapus:') thanks Bebi, karena udah menyatukan para bookworms di Indonesia.
BalasHapus*tepuk tangan pas selesai baca puisi* (?)
XD
aku juga terharu, tapi paling mengamini kalimat yang ini
BalasHapus" Tapi bila Bebi menganggap itu semua masih belum cukup
Berikan kami berbagai buntelan favorit
Satu buntelan per orang sudah mencukupi"
:D
saya juga terharu
BalasHapus*bagi-bagi tisu*